Duo Yamaha Kuasai FP2 MotoGP Sirkuit Pertamina Mandalika


WARTA.TV (WARTA VERSE)
-  Duo Rider Monster Yamaha yakni Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli pada sesi latihan bebas kedua (FP2) pada hari jum'at berhasil mengunci posisi pertama dan posisi kedua pada lap ke-16 dan lap 17 MotoGP Indonesia di Sirkuit Pertamina Mandalika.

Melalui perubahan kondisi lintasan sirkuit yang jauh lebih baik dibandingkan pada sesi latihan bebas perdana ( FP1) memberikan hasil lap terbaik pada sesi balapan sore harinya.

Posisi tercepat 1 menit 33,499 detik Pol Espargaro yang berhasil memimpin sesi perdana pada pagi harinya, akhirnya mampu ditrabas oleh rider Miguel Oliveira dari Team Red Bull KTM saat sesi lap pembukaan pada sesi FP2.

Rider Red Bull KTM tersebut merupakan salah satu pembalap MotoGP yang mengadopsi ban depan menggunakan kompon keras dan berhasil memimpin sesi sampai akhirnya Quartararo berhasil naik ke puncak wartu tercepat setelah pada lap ke 16 dengan ban belakang menggunakan kompon lunak saat sesi menyisakan waktu kurang dari 10 menit.
 

Keberhasilan tersebut memberikan kode bahwa ia mulai bangkit dari keterpurukan yang baru berada di urutan posisi ke-16 di FP1, kemudian ia juga mengalami kendala teknis pada sesi awal balapan FP2 dimana kuda besi Yamaha M1-nya sempat mati mesin.

Sang juara klasmen sementara yang menang di Qatar yakni Enea Bastianini mempunyai nasib yang sama dengan rider Repol Honda Mark Marquez berupa aksi kecelakaan, namun ia masih bertahan di posisi kelima tercepat pada sesi FP2.

Pada sesi balapan akhirnya bendera kuning untuk Bastianini dan Marquez jatuh mempengaruhi Espargaro (P19), Joan Mir (P20) dan Francesco Bagnaia (P21) yang tidak bisa meningkatkan posisinya.


Berikut ini Hasil Balapan Latihan Bebas Sesi Kedua (FP2) MotoGP Sirkuit Pertamina Mandalika :


NO. RIDERNEGARA
TIM (MOTOR)TIMELAP/TOP SPEED
1^15Fabio QuartararoFRAMonster Yamaha (YZR-M1)1'31.608s16/18308k
2^2Franco MorbidelliITAMonster Yamaha (YZR-M1)+0.030s17/18304k
3^2Johann ZarcoFRAPramac Ducati (GP22)+0.285s20/22309k
4^17Jorge MartinSPAPramac Ducati (GP22)+0.296s16/20309k
5^3Enea BastianiniITAGresini Ducati (GP21)+0.313s14/14311k
6^5Jack MillerAUSDucati Lenovo (GP22)+0.357s21/22308k
7˅1Aleix EspargaroSPAAprilia Racing (RS-GP)+0.400s17/18309k
8˅1Brad BinderRSARed Bull KTM (RC16)+0.409s17/19309k
9˅7Miguel OliveiraPORRed Bull KTM (RC16)+0.441s21/22309k
10^7Alex RinsSPASuzuki Ecstar (GSX-RR)+0.498s21/21309k
11^1Andrea DoviziosoITAWithU Yamaha RNF (YZR-M1)+0.695s19/21306k
12^2Takaaki NakagamiJPNLCR Honda (RC213V)+0.706s17/20307k
13^2Maverick ViñalesSPAAprilia Racing (RS-GP)+0.736s17/19308k
14^9Fabio Di GiannantonioITAGresini Ducati (GP21)*+0.810s15/18303k
15^5Marco BezzecchiITAMooney VR46 Ducati (GP21)*+0.863s19/20309k
16^2Alex MarquezSPALCR Honda (RC213V)+0.946s19/22308k
17˅4Raul FernandezSPAKTM Tech3 (RC16)*+0.949s17/19306k
18^1Remy GardnerAUSKTM Tech3 (RC16)*+1.018s20/20304k
19˅18Pol EspargaroSPARepsol Honda (RC213V)+1.020s17/18309k
20˅10Joan MirSPASuzuki Ecstar (GSX-RR)+1.033s16/19309k
21˅12Francesco BagnaiaITADucati Lenovo (GP22)+1.237s11/18307k
22˅19Marc MarquezSPARepsol Honda (RC213V)+1.239s7/18309k
23^1Darryn BinderRSAWithU Yamaha RNF (YZR-M1)*+1.406s17/19307k
24˅2Luca MariniITAMooney VR46 Ducati (GP22)+1.615s15/20305k


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال